Salam sahabat Harmoni Lombok, dalam kesempatan kali ini kami ingin mencoba membawa anda untuk mengenal keindahan pantai Senggigi Lombok yang menjadi salah satu icon pariwisata di Lombok.
Saat berbicara tentang pemandangan indah, pulau Lombok memiliki banyak sekali pemandangan indah yang siap untuk anda jelajahi. Barisan perbukitan dan kemegahan gunung Rinjani menjadi salah satu daya tarik Pulau Lombok. Tetapi dibalik keindahan perbukitan yang ditawarkan, Pulau Lombok juga menyediakan puluhan spot pantai yang bisa anda nikmati. Salah satu pantai tersebut adalah pantai Senggigi yang selalu ramai di kunjungi para wisatawan baik lokal maupun mancanegara.
Terletak di sebelah barat pesisir Pulau Lombok, pantai Senggigi dapat ditempuh kurang lebih 30 menit dari pusat kota Mataram menggunakan kendaraan pribadi. Di daerah sekitaran pantai senggigi menjadi daerah check point bagi para wisatawan untuk melanjutkan perjalanan menuju destinasi – destinasi lain di Lombok. Hal ini dikarenakan pemenuhan fasilitas – fasilitas pendukung bagi wisatawan seperti hotel, pelabuhan, tempat makan, transportasi, lokasi belanja, hiburan dan tourist information yang sangat membantu anda saat ingin mengetahui lebih dalam tentang pulau Lombok sewa mobil lombok .
Pilihan – pilihan yang bisa anda lakukan saat berkunjung ke Pantai Senggigi ;
- Bersantai di pinggir pantai : Area pantai Senggigi memiliki pengelolaan yang cukup baik untuk menunjang kegiatan berwisata. Toilet, lokasi parkir yang aman, pohon – pohon yang rimbun untuk tempat anda berteduh, lokasi yang luas untuk berjemur dipantai, tersedianya jajanan pinggir pantai, dan kegiatan pantai lainnya.
- Snorkling dan berenang : Pantai ini mampu memberikan anda pengalaman melakukan Snorkling untuk menikmati keindahan biota laut yang masih terjaga keaslian habitatnya.
- Menikmati Sunset : Satu lagi wisata yang di tawarkan di area ini, anda bisa duduk santai bersama keluarga, teman, ataupun pacar dengan menikmati matahari terbenam. Karena dari sini, anda bisa melihat di kejauhan pesona Gunung Agung Bali yang terlihat hitam bagaikan piramida besar di balik sinar matahari senja.
- Transportasi Boat : Yup….Di pantai ini anda bisa melakukan penyeberangan menuju Gili Trawangan ataupun menuju Pulau Bali. Anda bisa menyewa speed boat untuk mengantar anda menuju destinasi selanjutnya.
- Berselancar : Tidak jarang anda bisa melihat beberapa orang melakukan kegiatan surfing di pantai ini, karena jenis ombak di pantai ini sangat cocok untuk anda yang masih belum mahir berselancar. Lokasi penyewaan alat surfing bisa ditemukan di pinggir pantai.
Di Pantai Senggigi anda tidak perlu khawatir dengan akomodasi atau penginapan, berjarak sekitar 1 km dari Pantai Senggigi anda akan menemukan banyak sekali hotel-hotel dan restorant-restorant yang bertebaran, mulai dari yang berbintang, sampai yang kelas menengah kebawah semua lengkap ada disini, jadi anda dapat menentukan akomodasi yang pas menurut anda dan sesuai dengan kebutuhan anda saat berada di Pantai Senggigi.
Jika anda lapar, anda bisa mencoba aneka hidangan khas Lombok. Pilihan rumah makan banyak tersedia di sekitar pantai Senggigi. Anda juga bsia merasakan makanan khas Ayam Taliwang Lombok yang bisa anda temukan di restorant sepanjang Pantai Senggigi. Atau jika anda menginginkan makanan Asia hingga Eropa bisa dengan harga mulai dari Rp40.000 sampai Rp300.000.
Itulah beberapa gambaran umum yang kami rangkum untuk memperkenalkan keindahan pantai Senggigi Lombok. Jadi bagi anda yang penasaran atau sudah ada keinginan untuk mengunjungi Lombok, mungkin pantai senggigi bisa menjadi alternatif melepas kepenatan bersama keluarga. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan selamat berlibur.