Mengunjungi Tempat Bersejarah, Pura Meru Lombok

Mengunjungi Tempat Bersejarah, Pura Meru Lombok

Selalu menyenangkan ketika bisa berkunjung ke tempat tempat yang menyimpan nilai bersejarah. Cerita unik di balik pembuatannya menjadi menarik untuk ditelusuri. Salah satu kunjungan wisata bersejarah di pulau lombok yang dapat anda kunjungi untuk menggali nilai bersejarahnya adalah pura meru lombok. sewa mobil lepas kunci lombok

Terletak di tengah Kota Mataram, tepatnya di Jalan Selaparang, Kecamatan Cakranegara, Pura Meru merupakan yang terbesar dan tertua di wilayah Lombok. Konon, Pura Meru

 Dibangun sekitar pada tahun 1720 oleh Pangeran Anak Agung Made Larang, Pura Meru didedikasikan untuk 3 dewa utama umat Hindu (Dewa Brahma, Dewa Syiwa, dan Dewa Wishnu).

Ketiga pura yang berdiri tersebut mewakili 3 gunung yang dianggap suci oleh pemeluk agama hindu yakni Pura Brahma mewakili Gunung Agung di Bali, Pura Syiwa mewakili Gunung Rinjani di Lombok, dan Pura Wishnu yang diwakili oleh Gunung Semeru di Jawa Timur. 

Dari tekstur bangunannya, pura syiwa memiliki susunan atap yang lebih banyak yakni mencapai 11 susun,m sementara Pura Wishnu dan Pura Brahma memiliki atap susun berjumlah 9.

Sebutan pura meru ini diambil dari nama sebuah gunung, dimana “Meru” merupakan singkatan dari gunung semeru yang berada di Jawa Timur. Anak Agung yang masih memiliki garis keturunan dari Kerajaan Singosari dari daerah Jawa Timur tidak melupakan bahwa Gunung Semeru juga merupakan gunung yang dianggap suci oleh leluhurnya. Maka dari tulah pura tersebut mengambil nama dari gunung semeru hingga menjadi pura meru

Pada hari hari tertentu, ketiga pura tersebut akan dihiasi dengan warna yang berbeda dan menjadi simbol yang bermakna. Dimana, Pura Brahma akan dihiasi dengan warna merah sebagai simbol api, yang menjadi simbol kematian dari para umat hindu yang dikremasi menggunakan api. Pura Syiwa akan menggunakan kain berwarna putih yang menjadi simbol air untuk mensucikan abu dari hasil kremasi sebelum dibuang ke laut. Sedangkan untuk Pura Wishnu akan dihiasi dengan kain hitam yang menjadi lambang dari kegelapan atau kehidupan baru setelah kematian.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *